Ticker

6/recent/ticker-posts

Sambut Idul Adha 1442 H. Semangat berqurban PNS Pijay Meningkat

Bupati Pidie Jaya menyerahkan 182 ekor hewan qurban untuk masyarakat Pidie Jaya

Pidie Jaya | Kabarposnesw.co.id - Menyambut hari raya idul adha 1442 H, Pemerintah kabupaten Pidie Jaya menyalurkan 182 ekor sapi qurban kepada warga kabupaten setempat yang tersebar di 8 kecamatan, dipusatkan di komplek kantor bupati, Minggu, (18/7/2021).

Bantuan sapi qurban dimaksud tidak terkecuali juga disalurkan kepada sejumlah warga Pidie Jaya lainnya yang berada di luar Pidie Jaya, baik itu di lembaga pemasyarakatan maupun di sejumlah dayah.
Wakil Bupati Pidie Jaya melihat langsung hewan qurban yang diserahkan kepada masyarakat

Kabag Humprokopim Pemkab Pidie Jaya, Fakhri Abdul Mutalib, SH, kepada kabarpos menyebutkan, bantuan sapi qurban tersebut merupakan sumbangan dari PNS Pidie Jaya, dan sejumlah sumber lainnya.

Penyerahan sapi qurban bersumber dari 
1.274 sahibul kurban dilakukan oleh Bupati setempat, H.Aiyub Abbas, dan diterima oleh camat dari 8 kecamatan.

Acara penyerahan sapi qurban turut dihadiri oleh wakil bupati Pidie Jaya, H.Said Mulyadi, SE, M.Si, Sekdakab, Ir. Jailani, para asisten, staf Ahli, Kapolres Pidie Jaya, AKBP Musbagh Ni'am S.Ag, SH, MH, Dandim 0102/Pidie-Pidie Jaya, Letkol Arh Tengku Sony Sonatha SE MIP, Danyon 113 Letkol.Inf Sapto Broto SE,M.Si, Kakemenag Pidie Jaya, serta para kepala Satuan Kerja Perangkat Kabupaten (SKPK), Ketua TP PKK Pidie Jaya, Hj.Darnawati, dan wakil nya, Hj.Syarifah Hasnah, dan sejumlah masyarakat.
Sementara bupati Pidie Jaya, H.Aiyub Abbas, yang biasa disapa Abua, dalam sambutannya mengatakan, berkurban adalah bentuk rezeki yang dititipkan Allah untuk disalurkan kepada orang yang lebih membutuhkan, dan juga sebagai wujud nyata dari rasa syukur atas rezeki yang telah diberikan Allah 

 “Alhamdulillah tahun ini ada peningkatan dari tahun sebelumnya. Selain jumlahnya yang bertambah, dari segi bobot juga lebih baik. Hana lê meu keurbeun lumoe tapi mee kamêng,hai aneuk lumoe kon ube kameng rayek jih (tidak ada lagi berkurban sapi tapi bawa kambing, anak sapi kan masih sama besar nya dengan ukuran kambing),” ungkap Abua yang disambut tawa banyak pihak.

Lanjut Abua, Semangat berkurban para PNS Pidie Jaya tahun ini sudah lebih meningkat serta keikhlasan beramal para pegawai di lingkungan Pemkab Pidie Jaya semakin tinggi. 
"Semoga semuanya masuk syurga dan binatang yang kita kurbankan juga penghuni syurga,” ungkap Abuwa berharap do'a.

Selain itu, Abua juga tidak luput memohon kepada panitia qurban, dan camat serta Keuchik agar bantuan sapi qurban dimaksud kiranya dapat diusahakan seluruh warga Pidie Jaya bisa merasakan daging kurban tahun ini walaupun hewan kurban dari Pemkab Pidie Jaya terbatas, jika dibagikan tiap gampong juga tidak mencukupi semua gampong. 

“Keuchik bêk bulo”, jika di gampong bersangkutan sudah tersedia satu atau dua hewan kurban dari sahibul kurban lainnya, jangan bertindak untuk dapat jatah kurban ini lagi.” pinta Abua.

Sementara wakil bupati Pidie Jaya, H.Said Mulyadi, yang biasa disapa Waled, juga tak luput menyampaikan, untuk pembagian dari kecamatan ke gampong, pihaknya meminta agar proses penyaluran atau pembagian sapi qurban tersebut dibagikan dengan sebaik-baik mungkin agar semua warga dapat menikmati rezeki dari bantuan sapi qurban dimaksud dengan penuh kemuliaan.

"Lihatlah kondisi gampong yang sangat membutuhkan atau gampong itu tidak ada ada yang berqurban, Utamakan penyalurannya ke gampong bersangkutan, agar semua warga bisa merasakan daging qurban tahun ini, Jangan sampai penerima qurban diperlakukan sebagai peminta-minta yang harus antri berjam-jam di bawah terik matahari.Namun alangkah lebih mulianya, pembagian daging qurban dengan diantarkan langsung kepada penerima, Hal ini juga membuat penerima merasa terhormat."ungkap Waled penuh harap.

Berdasarkan data yang diterima kabarpos, rincian 182 ekor sapi qurban tersebut yaitu, penyaluran ke gampong sebanyak 161 ekor, dengan rincian: Kecamatan Bandar Baru 31 ekor, Pante Raja 7 ekor, Trienggadeng 19 ekor, Meureudu 22 ekor, Meurah Dua 15 ekor, Ulim 19 ekor, Jangka Buya 13 ekor dan Kecamatan Bandar Dua 35 ekor.

Selain itu, 5 ekor hewan qurban lainnya juga diserahkan ke 5 Dayah,masing-masing satu ekor, Dayah tersebut meliputi dayah Mudi Mesra, Dayah Arongan, Darul Munawwarah Abu Kuta Krueng, Panti Asuhan Bustanul Aitam Ulim dan Panti Asuhan Darul Aitam Meureudu.

Semua dayah tersebut merupakan dayah dimana santri nya juga berasal dari Pidie Jaya, kini bermondok di sana dan sementara waktu belum bisa pulang ke kampung halaman. Serta 3 Lembaga Pemasyarakatan (Lapas), yakni Lapas Klas IIB Sigli, Lapas Wanita Kelas III Sigli dan Lapas Klas IIB Kota Banti, juga kebagian masing-masing satu ekor hewan qurban.

Sementara sisanya untuk pahlawan kebersihan Pidie Jaya dan disalurkan ke warga lainnya yang belum mendapat bantuan qurban.

Reporter : AA
Editor : Redaksi

Dilihat