Ticker

6/recent/ticker-posts

Tanggapan Anggota DPRD Fraksi PKS Kab.Bogor Terkait Perkembangan Situasi Bangsa Saat ini

Kabarposnews.co.id.Rabu,16 Maret 2022 Jurnalis Media kabar pos.news,  silaturahmi ke kantor DPD PKS Kab Bogor berikut ini hasil wawancara bersama pak. H.Teguh Widodo anggota komisi IV DPRD  kab.bogor fraksi FKS.

Menanggapi kehidupan berbangsa dan bernegara akhir akhir di mana masa pandemi virus Corona yang belum berakhir serta lesunya ekonomi masyarakat yang ditandai dengan kenaikan harga bahan pokok dan melemahnya daya beli  terutama menjelang puasa dan langkanya minyak goreng yang disertai kenaikan harga,anggota DPRD komisi IV kabupaten Bogor, berpendapat bahwa untuk mengatasi lonjakan harga dan kebutuhan pokok,terutama langkanya stok minyak goreng  merupakan wewenang dari pemerintah pusat tetapi pemerintah daerah kabupaten Bogor beserta seluruh pihak yang berkaitan bahu membahu mengatasi permasalahan masyarakat khususnya warga kabupaten Bogor.

Pak H.Teguh Widodo juga berharap kepada Pemerintah kabupaten agar lebih gencar dan intens untuk melakukan operasi pasar,bantunan sosial(Bansos)dan kegiatan yang paling tidak mengurangi beban ekonomi masyarakat.

Terkait wacana penundaan PEMILU, partai keadilan sejahtera(PKS) menolak wacana tersebut,partai keadilan sejahtera yang dikenal sangat militan dan solid yang bercorak islami pada pemilu yang akan datang secara pribadi pak H.Teguh Widodo berharap bisa menambah kursi anggota perwakilan yang ada di kabupaten Bogor.

REPORTER : Hakim Hadi Waluyo
Editor Redaksi 

Dilihat