Ticker

6/recent/ticker-posts

Jelang Meugang, Ribuan Emak-Emak Padati Pendopo Wabup Pijay


Wakil Bupati Pidie Jaya Dr.Said Mulyadi, SE, M.Si menyerahkan bantuan kepada ribuan ibu-ibu 

Kabarposnesw.co.id - Jelang memasuki hari meugang(tradisi di Aceh membeli/menikmati daging untuk menyambut bulan puasa dan hari raya), ribuan kaum ibu-ibu memadati pendopo wakil bupati Pidie Jaya guna berharap alakadar bantuan dari pemkab setempat, Selasa, (21/3/2023).

Amatan Kabarposnesw.co.id pagi hari di lokasi, ribuan kaum ibu/ emak-emak dan sejumlah anak-anak dari delapan kecamatan dengan rawut wajah ceria berduyun-duyun memadati halaman depan dan komplek pendopo Wabup Dr.Said Mulyadi, SE, M.Si.
Berselang beberapa waktu kemudian, jelang penyerahan alakadar bantuan dalam bentuk uang, ribuan emak-emak tersebut ditertibkan    menurut masing-masing kecamatan agar penyerahan bantuan berjalan lancar dan tertib.
Penertiban penyerahan bantuan dimaksud turut dibantu oleh sejumlah petugas keamanan dari Polisi, Satpol PP dan pegawai pendopo dengan baik dan teratur. 

Sementara wakil bupati Pidie Jaya, Dr.H.Said Mulyadi, didampingi kepala Baitul Mal Pidie Jaya, Tgk.H.Marzuki, dalam kesempatan tersebut, mengatakan, pihaknya menyambut baik kahadiran emak-emak ke tempat nya untuk bersilaturrahmi.
Kendatipun demikian, pihaknya juga berharap, bantuan yang diberikan memang tidaklah banyak, setidaknya dapat bermanfaat bagi warganya yang saat ini kebetulan benar-benar sedang sangat membutuhkan bantuan.

"Terimakasih kami ucapkan kepada kaum ibu-ibu yang telah datang ke sini,kami berharap kepada ibu-ibu yang telah hadir ke sini,kondisi/keadaan nya saat ini benar-benar dalam keadaan layak untuk dibantu, terlebih untuk menyambut bulan suci puasa ramadhan, meski bantuan sangat terbatas, semoga dapat membantu meringankan.", Ungkap Waled,sapaan Said Mulyadi.(*)

Editor : Redaksi

Dilihat